Jumlah Kasus Cacar Monyet di Amerika Serikat Capai 10.392 Kasus

NEWYORK, BELASTING—Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Centers for Disease Control and Prevention/CDC) Amerika Serikat mengkonfirmasi jumlah pasien cacar monyet di negara Paman Sam mencapai 10.392 kasus.
Data yang dilaporkan per Rabu (10/8/2022) menunjukkan ada penambahan 1.391 kasus cacar monyet atau monkeypox.
"Meski jumlah pasien meningkat tajam, tapi masih bisa diatasi," ujar pejabat CDC Jennifer McQuiston dikutip CBS News, Jumat (12/8/2022).
Kasus terkonfirmasi di AS masih menyumbang hampir 30 persen dari total kasus global yang sejauh ini berada di angka 31.800 kasus, padahal jumlah populasi negara tersebut hanya kurang dari 5% dari populasi dunia.
Sebelumnya, Pemerintahan Biden pada Kamis (4/8) pekan lalu mengumumkan cacar monyet sebagai darurat kesehatan publik, lebih dari sepekan setelah Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan wabah cacar monyet sebagai darurat global.
Kalangan kritikus mengatakan otoritas AS bertindak terlalu lambat dan tidak dapat memenuhi permintaan vaksin saat jumlah kasus terus bertambah.
Senator Negara Bagian California Scott Wiener mengatakan pemerintah federal seharusnya dapat menyimpan persediaan vaksin Jynneos, vaksin cacar atau variola yang terbukti efektif untuk cacar monyet. (sds)
KOMENTAR
Silahkan berikan komentar dengan baikTulis Komentar Anda :
TERPOPULER
